Dua Petarung , IBA MMA Sumbawa Raih Medali Emas

Mataram,Ai9news.id – Dua dari 10 atlet IBA MMA Sumbawa yang mengikuti Kejurda di Mataram meraih medali emas. Kemudian lima atlet maraih medali perak dan satu perunggu. “Saya bangga atas prestasi atlet kami. Meski cabor kami relatif baru kami tetap berusaha untuk tampil maksimal,” kata Irvan Epun Gera. Dengan bekal pengalaman dan prestasi di kejurda, minimal secara mental dan teknis menjadi modal awal untuk mengikuti even lainnya.
Penggemblengan akan terus dilakukan secara intens. Sehingga secara personal atlet IBA MMA lebih mapan. “Atas kebersamaan pengurus dan pelatih serta kedisiplinan atlet, membuahkan hasil. Saya merasa terapresiasi. Termasuk dukungan semangat dan lainnya dari KONI Sumbawa menjadi motivasi kuat bagi kami,” jelas Ipun Gera.dalam kesempatan ini juga Ketua IBA MMA Pengcab Sumbawa ,menyampaikan Ucapan terima kasih terutama kepada kedua orang tua para Atlit yang telah memberi Suport kepada anak anaknya , Terima kasih pula disampaikan kepada KONI Sumbawa ,Kepsek SMA N 1 Sbw besar, Kepsek SMKN 2 Sbw besar .
Berikut nama atlet dan koleksi medali.
2 Emas :
1. Amal Firmansyah
2. Lalu Panji Suryawangsa Amal
5 Perak :
1. Herlin
2. Feri Ardiansyah
3. Muh. Hafizh Al-Ayyasy
4. Faizah Nadya Camelia
5. Rofi Kurnia
1 Perunggu
1. Iman Firmansyah