Gerindra Final Usung Jarot – Ansori di Pilkada Sumbawa, Diminta Semua Kader Tegak Lurus dan Memenangkan

Sumbawa Besar, Ai9news.id – Desas desus terkait siapa yang diusung oleh DPP Partai Gerindra akhirnya terjawab. Untuk itu Drs. Mohammad Ansori selaku ketua DPC Gerindra Kabupaten Sumbawa yang dikonfirmasi melalui jaringan telepon seluler langsung dari Jakarta, Selasa (06/08) mengatakan bahwa partai Gerindra sudah final untuk mengusung pasangan Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Ir. H. Syarafuddin Jarot, MP dan Drs. H. Mohammad Ansori pada pilkada serentak 27 November mendatang.

“Jadi semuanya sudah selesai dan final. Bahwa DPP Gerindra memberikan SK kepada pasangan Jarot -Ansori untuk maju menjadi bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa periode 2024-2029 mendatang, hal tersebut harus diamankan dan tidak ada lagi polemik tentang soal siapa yang akan diusung oleh DPP Partai Gerindra, karena semuanya sudah terjawab. Jadi tidak ada lagi polemik, dan semua kader dan simpatisan wajib hukumnya untuk memenangkan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Jarot – Ansori,” tegasnya.

Dijelaskan, penyerahan SK tersebut dilakukan di Jakarta, dan diserahkan langsung oleh sekjen DPP Ahmad Muzani., karena itu kami berharap agar semua kader dan simpatisan partai Gerindra Sumbawa untuk bersama-sama memenangkan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Jarot-Ansori.

“Simpatisan dan kader Gerindra mari bergerak semua untuk memenangkan Jarot – Ansori dalam pilkada Sumbawa 27 November mendatang,” pungkasnya.

Sementara itu, Sekretaris DPD II Nasdem Kabupaten Sumbawa Chandra Wijaya Rayes,ST yang juga ketua panitia Deklarasi Jarot – Ansori mengatakan bahwa kami selaku partai koalisi mengucapkan terima kasih, nmbahwa setiap hari pasangan Jarot – Ansori ini terus mengalami kemajuan.

“Terima kasih kepada DPP Partai Gerindra atas SK yang diberikan kepada pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Jarot – Ansori untuk maju di Pilkada Sumbawa 27 November 2024 mendatang, dimana Jarot – Ansori dipanggil ke Jakarta selain menerima rekomendasi dari PSI dan PBB juga ternyata hari ini mereka berdua menerima SK langsung dari DPP Partai Gerindra, oleh karena itu kami sangat yakin bahwa ketiga partai koalisi pengusung Jarot – Ansori tetap solid dalam menghadapi pilkada Sumbawa. Kami dari partai pengusung yakin jika tiga partai tersebut yakni Nasdem, Gerindra dan PKB tetap mengusung Jarot – Ansori di Pilkada Sumbawa,” kata Wira akrab disapa.(Ai9/03)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *