Kapal Cepat Peninsula Ekspres Kayangan Lombok – Poto Tano PP Kembali Beroperasi

Mataram, Ai9news.id – Sempat terhenti beberapa waktu pelayanan penyeberangan menggunakan kapal cepat, namun kali ini kapal cepat Peninsula Ekspres akan kembali beroperasi melayani penumpang dengan rute Pelabuhan Kayangan Lombok – Poto Tano Sumbawa PP dimulai 2 Desember 2023.
Sebagaimana dirilis General Manager (GM) External Relation PT.Peninsula Nusa Tenggara Farhan Abdullah SH MH, Kamis (30/11) diinfornasikan kepada seluruh calon penumpang dan rekan-rekan media, bahwa kapal cepat Peninsula Ekspres rute Pelabuhan Kayangan (Lotim) – Poto Tano (Sumbawa Barat) yang sebelumnya dijadwalkan beroperasi 23 Nopember 2023, maka secara resmi mulai beroperasi tanggal 2 Desember 2023 (Berdasarkan Surat Nomor 552/1126/Dishub/III, perihal penempatan kapal dalam daerah pelayanan terbatas di Nusa Tenggara Barat).
Kuota penumpang Peninsula Ekspres terang Farhan Abdullah, sebanyak 80 sheat terbagi atas kelas ekonomi dan kelas bisnis, dengan pemesanan tiket kapal cepat Peninsula Ekspres hanya melalui agen resmi via Online atau di Poll, yakni untuk wilayah Sumbawa Besar 081353744418 (WhatsApp Only), wilayah Mataram 08113899989 (WhatsApp Only), dan untuk wilayah Sumbawa Barat 082145971009 (WhatsApp Only).
Sedangkan untuk pembayaran tiket hanya melalui transfer bank, QRIS atau melalui agen resmi, dengan rekening Bank Syariah Indonesia (BSI) = 7239645528 atas nama PT.Peninsula Nusa Tenggara, dengan pemesanan tiket paling lambat jam 22.00 Wita untuk kelas ekonomi dan jam 07.00 Wita untuk kelas bisnis, ujarnya.
“Untuk tarif tiket kapal cepat Peninsula Ekspres, berdasarkan SK.Kepala Dinas Perhubungan Provinsi NTB Nomor 191 tahun 2023, yakni kelas ekonomi Rp 175.000 dan kelas bisnis Rp 220.000,” papar Farhan Abdullah.(Ai9/03)