Tingkatkan Kapasitas SDM, Dispopar Usulkan DAK Non Fisik Rp 1 Miliar

Sumbawa,Ai9news.id – Dalam hajat peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) kepariwistaan. Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dispopar) Kabupaten Sumbawa telah mengusulkan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) Non Fisik Kepariwisataan Tahun 2022.

“Per hari ini kami telah menyampaikan usulan itu dengan jumlah total usulan kurang lebih 1 miliar dana Non Fisik sesuai dengan Petunjuk Pelaksanaan teknis DAK Non Fisik Kepariwisataan Tahun 2021. Dasarnya itu,” Kata Sekretaris Dispopar Kabupaten Sumbawa Muhammad Irfan, Selasa (23/3/21) di ruang kerjanya.
Penyampaian usulan ini menurutnya juga karena adanya Instruksi dari Biro Perencanaan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) untuk memasukkan usulan anggaran DAK Kepariwisataan 2022.

Dijelaskan, semua berkas usulan tersebut akan direkap oleh Kemenparekraf. Selanjutnya, Dinas akan diminta untuk melakukan verifikasi semua usulan tersebut.

“Nanti setelah usulan itu direkap oleh Kemenpar baru kita akan dipanggil untuk melakukan verifikasi yang sudah kami usulkan,” ungkapnya.

Terkait waktu/jadwal verifikasi kata Sekdis, pihaknya belum mendapatkan infromasi lebih lanjut. Yang jelas, pihaknya telah menyampaikan semua usulan beserta data teknis pendukungnya, termasuk juga hasil evaluasi pelaksanaan DAK Non Fisik tahun-tahun sebelumnya. Dimana, Sumbawa telah mendapatkan DAK dimaksud selama tiga tahun berturut-turut.

“Mengenai waktu, jadwal verifikasi belum ada informasi. Yang jelas kami sudah menyampaikan usulan itu. Semua termasuk data teknis pendukung. Data-data evaluasi tentang pelaksanaan DAK non fisik tahun sebelumnya, kita sudah mendapatkan DAK itu 3 tahun berturut turut. 2018, 2019 dan 2020. 2021 kosong karena pandemi,” terangnya.

Menurutnya, DAK Non Fisik ini murni dialokasikan untuk peningkatan kapasitas sumber daya manusia kepariwistaan. Misalnya, penyelenggaraan pelatihan dalam rangka peningkatan kompetensi dan pengetahuan para pelaku, pengelola, dan pemandu wisata.

“Mudah mudahan kita dapat lagi. Karena sangat berdampak sangat positif terhadap kepariwisataan. Beberapa pemandu mendapatkan lisensi pamandu,” pungkasnya. (Ai9)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *